Sep 12, 2016

Start Blogging ?

Posted by Agiesta Anindya at 8:32 PM
Sebenarnya saya sudah mulai nge-blog sejak tahun 2010, saya masih kelas 10 SMA. Isi blog pada waktu itu hanya seputar re-post video Youtube dan hasil copas content blog orang 😆 (nb: pas masih newbie saya masih belom paham kalo plagiarism itu ternyata hukumnya haram!)

Sekitar beberapa bulan blog tersebut saya deactivate, karena nama blog saya waktu itu aneh dan juga gara-gara saya coba bikin header sendiri dan hasilnya jadi kaya kebun kucing (imagine : download background polos dan berbagai gambar kucing, buka Photoshop, cut and paste gambar - gambar kucing yang tadi ke background polos tersebut+dengan skill yang super low, bayangkanlah seperti apa header blogspot ciptaan saya kala itu ~~~) Saya deactivate akun blogger tersebut dengan tujuan untuk memulai blog baru dengan content serta nama yang lebih baik lagi.

Mulai lagi nge-blog tahun 2011 dengan konsep yang kurang lebih sama, yaitu random blogging. Entah mengapa saya merasa sulit untuk setia pada jadwal blogging dan mem-publish blog post. Sehingga di blog ini saya terkesan menulis seperti disaat sempat saja. (Saya akui memang benar sih hahaha)

Lalu, apa tujuan saya menulis postingan ini?

Yah, baru aja baca ulang buku Creative Blog Writing dari mba Ollie. Iya, baca ulang. Buku ini udah pernah saya review di blog saya, coba aja cari mungkin masih ada hehe. Jadilah, saya termotivasi lagi untuk menulis di blog ini. Entahlah, apakah ini akan bertahan lama atau malah akan menjadi satu-satunya post yang saya publish di bulan September 2016 ini.

Kerap kali ketika saya mendapat hasrat untuk menulis blog, saya selalu bingung untuk memulainya. Bingung bikin kalimat awalnya, ntah itu sapaan atau bahkan sekedar basa basi. Mungkin kamu yanv lagi baca juga sudah menyadari bahwa sejak awal dari postingan ini saya tak sama sekali mengucap sapa maupun salam untuk memulai menulis. Well, itu terjadi karena saya ingin secara spontan saja menulis, agar apa yang ada dikepala saya tidak keburu terbang dan menghilang yang pada akhirnya membuat saya mengurungkan kembali niat untuk menulis.

Malam ini, pukul 20:27 saya mengetik postingan ini melalui Smartphone Xiaomi Redmi 2 Prime saya (bukan pamer, hanya untuk kenang-kenangan jika suatu saat saya baca lagi postingan ini dengan kondisi saya sudah punya HP yang lebih bagus lagi, maka postingan ini  akan  menjadi sesuatu yang dapat  mengingatkan saya untuk selalu bersyukur.hehe)

Sampai sini, rasanya saya belum memyampaikan point utama mengapa saya menulis artikel ini. Well, disini saya hanya ingin memyampaikan kepada pembaca (jika ada yang baca) dan kepada diri saya sendiri bahwa mulai saat ini, saya bertekad untuk mulai blogging lagi. Terlaksana atau tidaknya, lihat saja nanti. Apakah saya akan lanjut nge-blog, atau malah postingan ini akan menjadi postingan terakhir saya di blog ini.

Sekian.
~Agiesta

0 comments:

Post a Comment

Leave Your Comment Here :)

 

Soothe me ~ Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea